Michael Showalter (lahir 17 Juni 1970) adalah seorang sutradara, penulis dan produser asal Amerika Serikat. Ia pertama kali mendapat pengakuan sebagai anggota pemeran di acara MTV, The State (1993–1995). Dia dan David Wain menciptakan waralaba Wet Hot American Summer, dengan Showalter ikut menulis dan membintangi Wet Hot American Summer (2001) dan serial Netflixnya. Showalter menulis dan menyutradarai The Baxter (2005). Showalter juga merupakan salah satu kreator, produser, aktor dan penulis untuk serial TV Search Party. Ia menyutradarai film The Big Sick (2017) dan The Eyes of Tammy Faye (2021), yang keduanya mendapat pujian.
Kehidupan awal
Showalter lahir di Princeton, New Jersey. Ibunya, Elaine Showalter (née Cottler), seorang penulis, kritikus sastra feminis, dan profesor bahasa Inggris, dan ayahnya, English Showalter, seorang profesor sastra Prancis abad ke-18 lulusan Universitas Yale. Ayahnya adalah seorang Episkopal dan ibunya adalah seorang Yahudi.[1][2] Ia memiliki seorang kakak perempuan, Vinca Showalter LaFleur, seorang penulis pidato profesional. Ia bersekolah di SMA Princeton. Selama lima tahun, Showalter berbagi apartemen dengan temannya, komedian dan aktris Andrea Rosen.[3]
Kehidupan pribadi
Showalter menikah dengan Anne Kalin Ellis pada 16 Januari 2011 di New York City.[4] Mereka memiliki anak perempuan kembar, lahir pada tahun 2014.[5]
^Pfefferman, Naomi (September 2, 2005). "Romantic Comedy Loser Finds Love". Jewish Journal of Greater Los Angeles. Diarsipkan dari asli tanggal August 18, 2007.
^Glazer, Eliot (October 11, 2007). "Inside With: Andrea Rosen". The Apiary. Diarsipkan dari asli tanggal February 10, 2008. Diakses tanggal November 11, 2009.